Pebalap MotoGP Dukung Balapan Lokal di Sirkuit Mandalika, Aspal Bisa Jadi Bagus

 Usai menggelar kompetisi balap internasional seperti Asia Talent Cup, WSBK, hingga MotoGP, akhirnya Sirkuit Mandalika dibuka untuk warga umum yang ingin merasakan sensasi mengelilingi sirkuit yang terletak di pinggir pantai itu.

Sirkuit yang berlokasi di Lombok Tengah, Nusa Tenggara Barat, itu menggelar track day pada 21-22 Mei 2022, dan melibatkan motor dan mobil. Penonton juga bisa menyaksikan ajang ini dengan harga tiket Rp 10 ribu per orang, tiket motor Rp 20 ribu, dan tiket mobil Rp 30 ribu.

Banyak warganet mempertanyakan nasib aspal Sirkuit Mandalika yang digunakan untuk balap lokal atau track day akhir pekan kemarin. Mereka pun merasa khawatir aspal di trek utama rusak karena dipakai untuk nge-drift mobil.

Sumber: detikoto



Komentar

Postingan Populer